KUNJUNGAN DARI PAUD FKIP UNIVERSITAS BENGKULU

Acara kunjungan Acara kunjungan ini dilaksanakan pada tanggal 28 November 2019. Kunjungan ini dimulai dengan penyambutan pukul 07.30 WIB bertempat di depan Lab PAUD FIP UNY yang menampilkan karawitan dengan gendhing Lesung Jumengglung dari Mahasiswa PAUD FIP UNY. Setelah itu acara kunjungan lanjutkan dengan tour lab yang diikuti oleh Mahasiswa dan Dosen dari Jurusan PAUD FKIP Universitas Bengkulu serta didampingi oleh Mahasiswa PAUD UNY.

Acara dilanjutkan dengan Bincang Jurusan bertempat di Lantai 3 Lab Terpadu FIP, yang dihadiri oleh Ketua Jurusan PAUD, Sekretaris Jurusan PAUD berserta Dosen Jurusan PAUD FIP UNY serta diikuti oleh Mahasiswa dan Dosen dari Jurusan PAUD FKIP Universitas Bengkulu. Acara yang berlangsung dari pukul 08.15 WIB sampai dengan 09.00 WIB ini dimulai dari pembukaan oleh MC, kemudian sambutan Ketua Jurusan PAUD FKIP Universitas Bengkulu, Dra. Sri Saparahayuningsih, M.Pd. Setelah itu dilanjutkan pemaparan Profil Jurusan PAUD FIP UNY oleh Ketua Jurusan PAUD FIP UNY Joko Pamungkas, M.Pd. Kunjungan yang dikemas menjadi Workshop Inovasi Pembelajaran Berbasis Budaya Lokal Menuju Guru PAUD yang Multiprofesional dengan tema Menumbuhkan Kembali Nasionalisme Bagi Mahasiswa PAUD Melalui Nilai-nilai Budaya Menyongsong Indonesua Emas ini menjadi antusias tersendiri bagi Mahasiswa dan Dosen Jurusan PAUD FKIP Universitas Bengkulu. Hal tersebut dapat terlihat dari acara sesi tanya jawab, beberapa mahasiswa dan juga dosen bertanya seputar Jurusan PAUD UNY serta mengenai program kunjungan yang dilakukan oleh Jurusan PAUD UNY.

Kemudian acara dilanjutkan dengan pembagian kelompok workshop yang terbagi menjadi 4 kelompok, yaitu kelompok panembromo/sinden, karawitan, tari dan kelompok permainan tradisional. Semua kelompok dipandu oleh masing-masing Divisi Mahasiswa dari PAUD UNY. Acara workshop dilakukan dalam waktu 1 jam dan setelah itu masing-masing kelompok akan mempersentasikan hasil workshop di Ruang Audio Visual Lab PAUD FIP UNY. Sebelum acara penampilan hasil workshop mahasiswa dari PAUD FKIP Universitas Bengkulu berganti pakaian memakai baju adat jawa yang telah disiapkan.

Acara workshop dimulai dengan sambutan Ketua Jurusan PAUD FIP UNY dan dilanjutkan dengan pemutaran video proses workshop yang telah dilakukan sebelumnya. Setelah itu dilanjutkan penampilan kelompok permainan tradisional yang merupakan inovasi dari Mahasiswa PAUD UNY. Selanjutnya penampilan kelompok karawitan dan panembromo dari Mahasiswa Jurusan PAUD FKIP Universitas Bengkulu yang membawakan gendhing Gundhul-gundhul Pacul. Penampilan terakhir dari kelompok tari Mahasiswa Jurusan PAUD FKIP Universitas Bengkulu yang diiringi oleh Mahasiswa Jurusan PAUD FIP UNY. Acara dilanjutkan dengan sambutan dari Dekan FIP UNY dan dilanjut sambutan dari Ketua Jurusan PAUD FKIP Universitas Bengkulu. Kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan IA serta pertukaran cinderamata. Dan acara ditutup dengan foto bersama Jurusan PAUD FKIP Universitas Bengkulu dan PAUD FIP UNY. (cahya/wil)

Tags: